Perilaku merokok menjadi masalah kesehatan di banyak usia, termasuk usia remaja. Padahal kita berharapnya pada saatnya nanti remaja menjadi masyarakat produktif yang sehat dan terhindar dari penyakit tidak menular .
Salah satu kegiatan Puskesmas Tiban Baru ada skrining perilaku merokok usia 10-18 tahun.
Pada hari Selasa, 23 Januari 2024 skrining perilaku merokok dilakukan di SMP 56. Petugas puskesmas yang bertugas adalah dr. Editha , perawat Refianti dan Bidan Nurhayati dan sasarannya adalah seluruh anak kelas 8 di SMP 56 . Kegiatan diawali dengan penjelasan tentang skrining perilaku merokok, selanjutnya mengisi form skrining.
Dari kelas 8 yang berjumlah 4 kelas di SMP 56 yang terdiri dari 167 siswa didapatkan 54 siswa yang merokok, yang kemudian hari berikutnya akan dilakukan konseling UBM.